Milad ‘Aisyiyah ke-107, PRA Prenggan Gelar Senam Bersama
Kotagede – Pimpinan Ranting ‘Aisyiyah (PRA) Prenggan menggelar acara senam bersama untuk memperingati milad ‘Aisyiyah ke-107 yang jatuh pada Ahad (19/5/2024). Acara tersebut berlangsung di halaman Pendopo Kajengan, Prenggan, Kotagede, Yogyakarta.
Tema acara yang diusung PRA Prenggan adalah “Membangun Keluarga ‘Aisyiyah yang Kokoh, Berdaya, dan Peduli Sesama”. Hal ini merupakan subtema dari tema besar milad ‘Aisyiyah ke-107, yaitu “Mengokohkan dan Memperluas Dakwah Kemanusiaan Semesta”.
Selaku Ketua PRA Prenggan, Siti Sholihah berharap bahwa peringatan milad ‘Aisyiyah ke-107 tahun dapat menginspirasi para keluarga untuk peduli dengan sesama. Dia juga berharap dakwah yang diakukan ‘Aisyiyah selama ini bisa menjangkau semua lapisan masyarakat Prenggan.
“Harapan kami, dengan event milad ini, semua lapisan masyarakat Prenggan terjangkau oleh dakwah Aisyiyah, dan keluarga-keluarga yang menjadi pilar ketahanan masyarakat ini menjadi kokoh, berdaya dan peduli dengan sesamanya,” ujar Siti Sholihah.
Acara senam PRA Prenggan dalam milad ‘Aisyiyah ke-107 dimulai pukul 06.30 WIB. Sebanyak 206 orang mengikuti acara senam tersebut, dipimpin oleh 2 orang instruktur senam yang juga merupakan anggota PRA Prenggan.
Tersedia pula total 104 doorprize, plus 1 doorprize utama sumbangan PRM Prenggan. Siswa-siswi TK ABA Kleco ikut terlibat dalam acara ini dengan menampilkan senam Pancasila, sebagai ajang promosi jelang penerimaan murid baru.
Tak hanya senam, bazar bertajuk “Buka Lapak” juga tergelar dalam peringatan milad ‘Aisyiyah di Prenggan. Bazar tersebut berada di bawah Majelis Ekonomi dan Ketenagakerjaan (MEK) PRA Prenggan.
Usai milad, agenda terdekat PRA Prenggan mencakup beberapa kegiatan. Salah satunya pengajian wali anak asuh dan ibu muda di Masjid Sabilul Muttaqin pada 25 Mei 2024 mendatang. Ini menjadi acara kolaborasi antara Majelis Kesejahteraan Sosial dan Majelis Pembinaan Kader PRA Prenggan.
“Setelah peringatan milad ‘Aisyiyah tadi pagi, kita lanjutkan agenda kegiatan yang sudah direncanakan dengan lebih semangat. Semoga Allah SWT menolong kami dengan kemudahan, kesabaran dan kekuatan dalam dakwah amar ma’ruf nahi munkar,” pungkas Siti.
(Ahmad Yasin)