Bahagiakan Sesama, Qurbanmu Pemuda Muhammadiyah Kotagede Adakan Tebar Qurban di Sonyo, Kulon Progo

Bagikan

Kulon Progo – Semarak menyambut Hari Raya Qurban (Iduladha) 1445 H menyerbak seantero jagat Nusantara. Tidak ketinggalan, Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Kotagede (PCPM Kotagede) turut mengadakan “Tebar Hewan Qurban” bertajuk Qurbanmu Selalu di Hatiku di Dusun Sonyo, Desa Jatimulyo, Kecamatan Girimulyo, Kulon Progo, Selasa (18/6). Dalam gema dakwah spesial hari raya qurban tersebut, PCPM Kotagede menyalurkan sebanyak 10 hewan qurban berupa domba dari para sahibul qurban.

- Advertisement -

Sebelum pelaksanaan tebar hewan qurban, Qurbanmu (Lembaga Tebar Qurban) dari PCPM Kotagede gencar menyebarkan dan mensyiarkan kebermanfaatan berkurban melalui media offline (leaflet dan poster) dan media online (unggah konten di media sosial). Dengan ijtihad demikian, Qurbanmu PCPM Kotagede berhasil menghimpun sebanyak 10 hewan qurban terbaik dan berkualitas teruntuk para mustahik qurban di Kulon Progo yang 1 diantaranya merupakan hasil dari pemberian Shohibul dari Lazismu Kotagede. Selain di Kulon Progo, Qurbanmu juga menebar manfaat hewan qurban ke Dlingo (satu ekor domba) hingga Wonosobo (satu ekor domba).

Sebanyak dua armada mobil, masing-masing dari SMA Muhammadiyah 4 dan SD Muhammadiyah Kleco (Avanza & Luxio) diberangkatkan dari PPHQ AMM Kotagede pada pukul 06.45 dan tiba di lokasi bakti sosial pada pukul 09.30 WIB. Di Sonyo, rombongan Qurbanmu PCPM Kotagede disambut hangat Bapak Sukamto (Ketua Takmir Masjid At-Taubah), Bapak Siswanto dan Bapak Nurwanto. Tidak sendirian, bakti sosial di Sonyo menghadirkan kolaborasi Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah UNY dan Pemuda Muhammadiyah Kotagede.

Artikel Lainnya
1 of 28

Pemilihan Sonyo, Jatimulyo, Girimulyo, Kulon Progo sebagai lokasi amal bakti diawali dari hasil kunjungan tim survei Qurbanmu per tanggal 23 Mei 2024 yang lalu. Hasil perbincangan dan diskusi, Qurbanmu PCPM Kotagede mantap menyelenggarakan “Tebar Hewan Qurban” di Sonyo. Sonyo sendiri merupakan dusun dengan jumlah mualaf yang cukup banyak dan layak diperbantukan guna penguatan keimanan. Menurut keterangan Sukamto, sebanyak 200 KK mendiami Dusun Sonyo dan hanya sekitar 1 kg yang biasanya dibagikan (daging qurban campuran) kepada seluruh kepala keluarga. “Biasanya kami menerima 5 ons daging murni. Bila dihitung dengan campuran balung-tulang, tetelan dan daging, totalnya berkisar 1 kg. Demikian dengan penjualan kulit hewan qurban, hasil penjualannya digunakan untuk biaya operasional panti, TPA dan infak ketakmiran,” tutur Sukamto menjelaskan.

Dengan kehadiran Qurbanmu, total penghimpunan daging menyentuh angka 47 kg dan kelak akan dibagikan per 5 ons kepada 94 KK yang membutuhkan. Selanjutnya, daging qurban seberat 5 kg digunakan untuk konsumsi bersama warga, sebagai syiar dakwah Islam.

Dalam rentang waktu satu tahun belakangan, jumlah muslim mengalami kenaikan signifikan, yakni berkisar 20% di Dusun Sonyo. Diketahui sebelumnya, 50% masyarakat Sonyo beragamakan Budha, namun data terbaru menyebutkan bahwa penganut agama Budha hanya bersisa 52 KK saja. Sonyo dahulunya memiliki tiga buah Vihara, namun kini hanya dua tempat ibadah saja yang masih aktif dipergunakan.

Banyaknya masyarakat Sonyo yang berhijrah dan menjadi mualaf menjadi momen tersendiri bagi Qurbanmu PCPM Kotagede karena dapat menyalurkan 10 hewan qurban terbaik untuk orang yang baik pula. Diharapkan dengan adanya bakti sosial ini, ikatan ukhuwah islamiyyah PCPM Kotagede dan segenap warga muslim Sonyo menjadi erat dan semakin kukuh dalam berislam.

Baca Juga :   Wujud Apresiasi dan Motivasi, KOKAM Kotagede Bagikan Bingkisan Lebaran untuk Anggota

Demikian khidmat perjalanan amal bakti tebar kebahagiaan Qurbanmu Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Kotagede di Sonyo, Kulon Progo, semoga dapat menghadirkan spirit peduli sesama, menguatkan ketahanan pangan negara dan mampu menebar semangat ta`awun kepada sesama.

Reporter: Yahya Zakaria dan Ahmad Amiruddin Priyatmaja, S.Ag.

Penyunting: Ahmad Amiruddin Priyatmaja, S.Ag.

Credit:

Yahya Zakaria
(Wakil Ketua Bid. Kesehatan & Sosial Kemasyarakatan PCPM Kotagede / Ketua Lembaga Tebar Hewan Qurban “Qurbanmu”)

Ahmad Amiruddin Priyatmaja, S.Ag.
(Ketua AMM Kotagede)


Bagikan

Leave a Reply