Cegah Stunting, PRA Prenggan Kerjasama dengan PKU Kotagede Gelar Edukasi Kesehatan
Majelis Kesehatan (Makes) PRA Prenggan Kotagede bekerja sama dengan RSKIA PKU Muhammadiyah Kotagede melaksanakan Edukasi Kesehatan di Posyandu RW 06 Prenggan Kotagede.
Pelaksanaan Posyandu pada sabtu 20 Juli 2024, Dimana RS PKU Kotagede memberikan edukasi Kesehatan kepada Ibu Hamil, dan Ibu yang memiliki Balita sebagai upaya untuk menurunkan angka stunting. Serta diharapkan dari kunjungan ke Posyandu, dapat terbentuknya Kelompok Pendukung ASI di wilayah Kotagede khususnya di RW 06 Kotagede.
Selain edukasi Kesehatan, Majelis Kesehatan PRA Prenggan juga memberikan makanan tambahan bagi balita di RW 06. Adapun rangkaian kegiatan ini merupakan sinergitas program kerja dari Makes PRA Prenggan dan juga RSKIA PKU Muhammadiyah Kotagede. Dimana komitmen dari Pimpinan Ranting Aisyiyah Prenggan untuk bisa mengurangi angka stunting khususnya di wilayah Prenggan.
Yuliana Azizah selaku anggota Makes PRA Prenggan menjelaskan bahwa acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran Ibu hamil dan juga ibu yang memiliki balita. Harapannya semua pihak dapat membantu dalam mendorong perubahan perilaku untuk hidup lebih sehat dan lebih peduli dalam pemenuhan gizi.
โLewat agenda ini kami mengajak semua masyarakat agar sadar akan kesehatan Ibu dan anak, sehingga kejadian stunting di Masyarakat bisa dicegah. Pencegahan stunting bisa dimulai sejak dini, bahkan dimulai dari remaja. Dan Ibu hamil juga harus dipastikan kebutuhan gizinya, sehingga bayi yang dilahirkan sehat dan tidak mengalami stuntingโ tutup Yuliana.