
Semangat Dakwah yang Berakar di Cabang, Ranting dan Masjid
KOTAGEDE – Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Kotagede, Muhammad Hatta bersyukur, semangat dakwah Muhammadiyah terus mengalir dari cabang, ranting, hingga masjid. Mulai dari pengajian, pelayanan sosial, hingga pengembangan Amal Usaha Muhamamdiyah (AUM).
Dalam aktivitas keagamaan, Hatta mengatakan, semua ranting di Kotagede terus hidup dan aktif menggelar pengajian secara rutin, bahkan ada melaksanakannya dua kali seminggu.
“Kalau di Kotagede ini mau ngaji, dari habis Subuh sampai jam delapan malam selalu ada. Setiap hari ada saja pengajian di ranting-ranting,” ujarnya.
Salah satu buah dari semangat itu dibuktikan lewat Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Basen. Kehidupan dakwah di akar rumput yang melahirkan kisah inspiratif, sebagai apresiasi atas keaktifan jemaah dalam kegiatan dan pengelolaan masjid.
“PRM Basen bisa memberangkatkan jemaahnya umrah secara gratis. Saat ini sudah ada enam Jemaah resmi diberangkatkan. Dan mereka ini benar-benar jemaah yang aktif mengelola masjid,” tutur Hatta.
Selain menggerakkan ranting dan masjid, PCM Kotagede juga tengah fokus mengembangkan dan melestarikan warisan pendahulu.
Diantaranya RS PKU Muhammadiyah Kotagede, yang merupakan salah satu AUM tertua di Yogyakarta. Rumah sakit yang tercatat sudah beroperasi sejak 1928 dan kini tahap pembangunan gedung baru empat lantai.
“Ini warisan orang tua kami yang tidak boleh berhenti, namun harus berkembang. Alhamdulillah sudah peletakan batu pertama. Dan kami sedang berusaha mencari dana untuk tahap awal pembangunan,” ungkapnya.
Dalam bidang sosial, PCM Kotagede kini mengelola lima armada Ambulans Muhammadiyah dan 30 relawan. Berdasarkan catatan, layanan ini rata-rata melakukan sekitar 300 pengantaran setiap bulan.
Bahkan, dukungan masyarakat pun terus mengalir. Belum lama ini, PCM Kotagede menerima hibah satu unit ambulans dari salah satu keluarga di Kotagede.
Hatta menilai, meningkatnya aktivitas sosial dan dukungan itu mencerminkan rasa kepedulian dan rasa memiliki masyarakat terhadap gerakan Muhammadiyah di Kotagede
“Mudah-mudahan, semangat dakwah Muhammadiyah di Kotagede terus berakar kuat di tingkat cabang dan ranting dan memberi manfaat luas bagi umat,” harapnya. (guf)
